Menu

Dark Mode
Kini Hadir Yamaha Nmax Generasi Ketiga Bagi Gen Z Kemendag Cabut Larangan Penjualan Minyak Goreng Curah Berita Populer: Uji Coba Gage ke Anyer-Kunjungan Wisman 2022 Diprediksi Rendah Elektabilitas Tinggi, Anies Baswedan Tak Boleh Jumawa pada Pilgub Jakarta

Militer

Danwingdik 800/Pasgat Resmi Tutup Pendidikan Kursus Navigasi Darat A-5 Dan Kursus Tembak Runduk A-12

badge-check


					Danwingdik 800/Pasgat Resmi Tutup Pendidikan Kursus Navigasi Darat A-5 Dan Kursus Tembak Runduk A-12 Perbesar

STRATEGIS NEWS | BANDUNG. Komandan Wing Pendidikan 800/Pasgat, Kolonel Pas Visnu Hermawan, S.E., M.M., secara resmi menutup pendidikan Kursus Navigasi Darat Angkatan ke-5 dan Kursus Tembak Runduk Angkatan ke-12, Jumat (13/09/2024).

Penutupan acara tersebut berlangsung di Lapangan Skadrone Pendidikan (Skadik) 802 Wingdik 800/Pasgat, Lanud Sulaiman, Margahayu, Bandung.

Dalam upacara penutupan, Danwingdik 800/Pasgat menyampaikan ucapan selamat kepada para peserta yang telah berhasil menyelesaikan pendidikan dengan baik. “Kursus ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan taktis dan teknis personel dalam navigasi darat serta keahlian sebagai penembak runduk, yang keduanya sangat penting dalam mendukung keberhasilan operasi di lapangan,” ujar beliau dalam sambutannya.

Kursus Navigasi Darat A-5 dan Kursus Tembak Runduk A-12 diikuti oleh personel terpilih dari satuan-satuan Pasgat. Pelatihan ini dirancang untuk mengasah keterampilan dalam orientasi medan dan kemampuan menembak jitu dari jarak jauh dengan akurasi tinggi. Setelah mengikuti pendidikan intensif, para lulusan diharapkan dapat mengaplikasikan ilmu dan keterampilan yang telah diperoleh dalam berbagai operasi strategis Pasgat.

Kegiatan ini dilaksanakan juga pelepasan tanda siswa, penyematan brivet dan pengalungan medali kepada perwakilan siswa terbaik yang menandai berakhirnya salah satu program pendidikan unggulan di lingkungan Wingdik 800/Pasgat, yang bertujuan meningkatkan profesionalisme personel dalam menghadapi tantangan tugas ke depan.

Upacara penutupan dihadiri oleh para Kepala Dinas, Danskadik jajaran Wingdik 800/Pasgat, instruktur dan mantan siswa Kursus Navigasi Darat angkatan ke-5 serta mantan siswa Tembak Runduk angkatan ke-12.

Jurnalis | Agung RPP, S.E. CHt

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Read More

Pangdam III/Slw Hadiri Penandatanganan PKS Pemprov Jabar dengan TNI AD

14 March 2025 - 14:53 WIB

Pangdam III/Slw Beri Arahan Pada Rakor Lintas Sektoral Operasi Ketupat Lodaya 2025

13 March 2025 - 09:45 WIB

Pangdam III/Slw Serahkan Ransus Maung MV3 untuk Operasional Satuan

13 March 2025 - 06:26 WIB

Kodam III/Slw Dukung Rekonstruksi Pasca Bencal di Wilayah

13 March 2025 - 05:47 WIB

Kasdim 0617/Majalengka Menghadiri Launching Program 100 Hari Kerja Bupati dan Wakil Bupati

10 March 2025 - 08:44 WIB

Trending on Militer