Menu

Dark Mode
Kini Hadir Yamaha Nmax Generasi Ketiga Bagi Gen Z Kemendag Cabut Larangan Penjualan Minyak Goreng Curah Berita Populer: Uji Coba Gage ke Anyer-Kunjungan Wisman 2022 Diprediksi Rendah Elektabilitas Tinggi, Anies Baswedan Tak Boleh Jumawa pada Pilgub Jakarta

Militer

Pangkoarmada III Sambut KRI Bima Suci (BSC)-945 Di Pelabuhan Manila, Filipina

badge-check


					Pangkoarmada III Sambut KRI Bima Suci (BSC)-945 Di Pelabuhan Manila, Filipina Perbesar

STRATEGIS NEWS | SORONG. Pangkoarmada III Laksamana Muda TNI Hersan, S.H., M.Si didampingi Ketua Daerah Jalasenastri 3 Ny. Dita Hersan menyambut kedatangan KRI Bima Suci bertempat di dermaga 15 Pelabuhan Manila, Filipina. Selasa (15/10/24). KRI BSC-945 membawa 189 Taruna Tingkat III Akademi Angkatan Laut (AAL) Angkatan ke-71 yang dibagi menjadi empat gelombang ini tergabung dalam pelayaran Diplomasi Duta Bangsa Kartika Jala Krida (KJK) 2024.

KRI Bima Suci telah melakukan pelayaran dengan rute Surabaya, Jakarta, Singapura, Sihanoukville (Kamboja), Hai Phong (Vietnam), Shanghai (China), Busan (Korea), Vladivostok (Russia), Yokosuka (Jepang), Manila (Filipina) dan kembali ke Indonesia melalui Balikpapan, dan kembali ke Surabaya.

KRI Bima Suci yang dikomandani Letkol Laut (P) Hastaria Dwi Prakoso akan berada di Manila mulai tanggal 15 s.d. 18 Oktober 2024 dan akan melaksanakan beberapa kegiatan seperti open ship, cocktail party, sport activity, dan melaksanakan cultural visit di Manila, Filipina.

Turut hadir menyambut kedatangan KRI Bima Suci-945 Duta Besar untuk Filipina Letjen TNI (Purn) Agus Widjojo, Commander Of the Littoral Combat Force CMDR Vincent J Sibala, Athan RI Untuk Filipina Kolonel Laut (T) Bambang Wijonarko.

Jurnalis : Ahmad Darowi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Read More

Pangdam III/Slw Hadiri Penandatanganan PKS Pemprov Jabar dengan TNI AD

14 March 2025 - 14:53 WIB

Pangdam III/Slw Beri Arahan Pada Rakor Lintas Sektoral Operasi Ketupat Lodaya 2025

13 March 2025 - 09:45 WIB

Pangdam III/Slw Serahkan Ransus Maung MV3 untuk Operasional Satuan

13 March 2025 - 06:26 WIB

Kodam III/Slw Dukung Rekonstruksi Pasca Bencal di Wilayah

13 March 2025 - 05:47 WIB

Kasdim 0617/Majalengka Menghadiri Launching Program 100 Hari Kerja Bupati dan Wakil Bupati

10 March 2025 - 08:44 WIB

Trending on Militer